Ketahui Penyebab Busi Mobil Cepat Mati dan Solusinya
1. Bensin di Ruang Mesin Terlalu Banyak
Sebelum proses pembakaran, bensin akan masuk pada ruang mesin. Namun, jumlahnya harus terkontrol, tidak boleh terlalu banyak. Sebab jika kebanyakan, maka akan sulit untuk busi memantik api di mesin mobil.
Jika hal ini terus dibiarkan, maka ruang mesin juga akan menjadi sangat lembab dan juga kotor. Sebab, permukaan busi juga pasti sering basah terkena bahan bakar. Bahkan karburator akan terendam bahan bakar.
2. Ada Konsleting
Korsleting tidak hanya terjadi di rumah saja, namun juga kelistrikan mobil. Penyebabnya karena kabel pada busi mengalami robek atau kebocoran. Sehingga arus listriknya juga bakal bocor.