Simak Tips Aman Pencegahan Covid-19 Varian Omicron Saat Berkendara

icon 17 January 2022
icon Admin

        2. Penumpang Juga Harus Ikut Andil

  • Siapkan Perlengkapan Higienis ketika Berada di Mobil

Ketika berada di mobil, terutama sewaktu menaiki kendaraan umum, cobalah untuk mempersiapkan perlengkapan higienis seperti hand sanitizer atau tisu basah antibakteri. 

Begitu tidak sengaja menyentuh fasilitas publik, segera bersihkan dengan desinfektan untuk membunuh virus yang menempel. 

  • Berinteraksi dengan Pengemudi

Pilih kartu kredit atau e-wallet sebagai metode pembayaran pilihan agar dapat menghindari risiko berinteraksi dengan uang tunai. Sehingga, risiko tertular virus Corona pun akan berkurang. 

  • Jaga Kebersihan Diri

Seperti halnya supir, penumpang pun perlu menjaga kebersihan diri. Sebaiknya, gunakan sabun dan air untuk menggosok tangan setidaknya selama 20 detik. 

Anda juga dapat menggunakan larutan antibakteri dengan setidaknya 60% alkohol. Hindari menyentuh wajah, jauhkan tangan dari mata, hidung, dan mulut sebanyak mungkin. Juga, jangan lupa untuk sering mendisinfeksi ponsel.

  • Jangan Keluar Rumah Bisa Terindikasi Sakit

Jika Anda sudah terindikasi gejala demam, batuk selama beberapa hari, hindari untuk pergi keluar rumah. Hal ini agar bisa melindungi orang-orang di sekitar. 

Ikuti tips aman cara pencegahan Covid-19 tersebut agar menjaga diri sendiri, keluarga, dan orang-orang yang ditemui di jalanan. Tips tersebut tidak hanya untuk para supir dan penumpang selama berkendara, tetapi juga bisa untuk semua. Buat perjalanan berkendara anda semakin aman dengan layanan service dari rumah oleh Suzuki. Kunjungi website bengkel resminya di  https://www.suzukiarmada.co.id/ untuk informasi lebih lanjut.